Jumat, 07 Oktober 2011

MENERIMA MAAF

Anda mungkin perlu berlatih bagaimana menerima tawaran maaf dari seorang teman dengan anggun. Terutama jika persahabatan tersebut merupakan hal penting bagi Anda. Mengijinkan teman anda meminta maaf kepada Anda dan membuat perbaikan mungkin merupakan tindakan yang lebih sulit.daripada mengakhiri persahabatan tersebut.
Tetapi menerima permintaan maaf seorang teman adalah sebuah lagkah ke arah menyelamatkan persahabatan ini dan bahkan memperkuatnya, sehingga persahabatan tersebut bisa menjadi karunia yang lebih besar bagi Anda berdua. Bagaimana cara Anda menerima permintaan maaf dengan anggun? Membuat teman Anda memohon-mohon dan merangkak di hadapan Anda, memang sangat menggoda, terutama jika memang dia yang bersalah. Jika teman Anda meminta maaf dan Anda berkeiginan melanjutkan persahabatan dengannya, tawarkanlah ampunan dan terimalah permintaa maafnya secepat mungkin. Sebagaimana disebutkan sebelumnya, ”maafkan saya” bisa menjadi dua kata yang paling sulit diucapkan oleh seseorang. Ketika Anda memahami hal itu, Anda dapat meringankan kegundahan teman Anda itu dengan memberikan maaf dan melanjutkan persahabatan. Hindari mengungkit-ungkit konflik ini atau mengeluhkan kesalahan atau kealpaan teman yang dapat menciptakan ketegangan. Berhati-hatilah jangan sampai Anda mengembangkan sikap mau menang sendiri terhadap teman Anda, atau menyalahgunakan permintaan maafnya untuk memperbesar rasa benar sendiri dalam hati Anda. Bahkan jika Anda belum melakuka sesuatu yang membuat teman Anda memberikan maaf kepada diri Anda, Anda mungkin membutuhkan perhatiannya di masa depan. Tingkah laku Anda akan menentukan hal itu dan memberikan contoh bagaimana situasi yang mirip bisa ditangani di masa depan. 

-Jan Yager, P.Hd-

Tidak ada komentar:

Posting Komentar